APAKABAR BOGOR – Panglima Komando Cadangan strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal (Letjen) TNI Dudung abdurahman, menghadiri acara vaksinasi massal di Mako pangkostrad Jalan Merdeka timur No 3 Jakarta Pusat.
Kegiatan yang digelar secara serentak itu di 5 titik yang ada di wilayah Kostrad, yakni divisi 1 Cilodong, Brigif 17, dan Yon Armed 1 Serpong .
Dalam kesempatan ini Kostrad menyediakan 20.000 (Dua pulu ribu) dosis vaksin, untuk disuntikan pada masyarakat umum yang berada di sekitar Kostrad dan sekitarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dudung menambahkan, untuk merangsang agar masyarakat mau divaksin, Kostrad juga membagikan paket sembilan bahan pokok (Sembako), untuk warga nya.
“Ada sekitar dua puluh ribu vaksin yang disebar dibeberapa divisi dan bataliyon Kostrad, kami sebar untuk masyarakat yang membutuhkan vaksin ” ujarnya.
Menurutnya, vaksin diberikan kepada seluruh masyarakat agar memiliki higt imun, mengingat kondisi pandemi dan PPKM masih berlangsung .
“Saya berharap seluruh masyarakat dapat divaksin, sehingga Indonesia terbebas dari covid 19. Dan kembali bebas,” tukasnya. (Wdn/Hdy)