Karang Taruna Kecamatan Pamijahan Santuni Puluhan Anak Yatim, Mereka Berasal dari Desa-Desa Ini

Selasa, 25 Mei 2021 - 21:47

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

APAKABAR BOGOR – Karang Taruna Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, mengadakan acara bakti sosial berupa santunan kepada anak yatim, yang berdomisili di empat desa, yakni desa Cibunian, desa Purwabakti, desa Ciasmara dan desa Ciasihan. Di aula kantor desa Ciasmara, Selasa, 25 Mei 2021.

Ketua pelaksana kegiatan, Imam Muhamad Ibrahim mengatakan, Santunan anak yatim tersebut nantinya bukan hanya dari empat desa, tapi dari seluruh desa yang ada di Kecamatan Pamijahan.

“Kami ingin agar anak-anak yatim ini bisa menikmati seperti keadaan normal, Jangan sampai mereka terlantar dan tidak terjamah bantuan,” kata imam.

Dia juga mengatakan, santunan ini merupakan wujud syukur Karang Taruna Kecamatan Pamijahan, yang direalisasikan kepada para anak yatim yang membutuhkan.

“Diharapkan, dengan doa dari para anak yatim tersebut, katar kecamatan pamijahan tetap diberikan keberkahan, serta para pekerjanya tetap diberikan kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan amanah sosial,”harapnya.

Imam juga menggambarkan, Melihat kekhusyukan doa-doa yang dipanjatkan para anak yatim tersebut, jelas menekankan bahwa usia tak menjadi batasan bagi seseorang memiliki niat tulus dan bersungguh-sungguh memohon pertolongan Yang Maha Kuasa.

“Harus yakin bahwa yang bisa mengangkat dan menyelesaikan wabah ini hanya Allah SWT. Mudah-mudahan doa kita bersama, satu tujuan, satu harapan kita, agar wabah ini segera diangkat, jadi kita bisa beraktivitas seperti dulu lagi,” ujarnya.

Kepala Desa Ciasmara, Erwin, yang mewakili empat Desa menyampaikan terima kasih kepada Karang Taruna Kecamatan Pamijahan yang telah memberikan santunan kepada anak yatim.

“Kami sangat berterimakasih kepada karang taruna kecamatan pamijahan yang telah memberikan santunan kepada anak yatim, dan akan selalu mengapresiasi serta mendukung penuh kegiatan positif karang taruna,” pungkas dia. (cwng/ash)

Follow WhatsApp Channel lintasbogor.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

SMAN 2 Cibinong Gelar Pensi untuk Menginspirasi dan Mengasah Bakat Generasi Muda
Pria Berusis 45 Tahun Ditemukan Sudah Tidak Bernyawa di Dekat Area Parkir Motor Stasiun Bojonggede, Bogor
Hadiri Acara Ngopi Bareng Ketua Organisasi wartawan se-Bogor, ketua PWRI : Jangan Ugal Ugalan Mengurus Keuangan dan Aset daerah
Adoy Calon Ketua Karang Taruna Bertemu Ketua APDESI Sepakati Program Pemberdayaan Karang Taruna Desa se-Kabupaten Bogor 
Perbaikan Sektor Pendidikan dan Kesehatan di Kampung Cijantur: Mewujudkan Akses yang Lebih Baik
Ketua PWRI Bogor Raya Ucapkan Selamat, Usai Pasangan Rudy Susmanto -Jaro Ade Menang Hitung Cepat
KANNI Surati Inspektorat dan BPK Jabar, Soroti Transparansi Dana BOS SMPN dan SMAN di Kota Bogor
Misteri Dana BOS: KANNI Gugat SMP PGRI se- Kota Bogor ke Komisi Informasi Jawa Barat
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Selasa, 10 Desember 2024 - 14:37

SMAN 2 Cibinong Gelar Pensi untuk Menginspirasi dan Mengasah Bakat Generasi Muda

Senin, 9 Desember 2024 - 07:55

Pria Berusis 45 Tahun Ditemukan Sudah Tidak Bernyawa di Dekat Area Parkir Motor Stasiun Bojonggede, Bogor

Sabtu, 7 Desember 2024 - 18:00

Hadiri Acara Ngopi Bareng Ketua Organisasi wartawan se-Bogor, ketua PWRI : Jangan Ugal Ugalan Mengurus Keuangan dan Aset daerah

Sabtu, 7 Desember 2024 - 09:48

Adoy Calon Ketua Karang Taruna Bertemu Ketua APDESI Sepakati Program Pemberdayaan Karang Taruna Desa se-Kabupaten Bogor 

Senin, 2 Desember 2024 - 10:25

Perbaikan Sektor Pendidikan dan Kesehatan di Kampung Cijantur: Mewujudkan Akses yang Lebih Baik

Berita Terbaru