APAKABAR BOGOR – Karang Taruna Kecamatan Ciawi menghelat acara buka bersama, yang mengusung tema Ramadan berbagi, dam dilaksanakan di wilayah Desa Banjarwaru.
Rino ketua Karang taruna Kecamatan Ciawi mengatakan, acara itu sebagai motivasi agar lebih bisa berbuat positif, terutama bagi kalangan milenial.
“kami dari Karang taruna mencoba memprakarsai dan mengakomodir para pemuda agar berbagi bersama anak yatim, berbuat positif untuk menghilangkan paradigma negatif terhadap pemuda, ” ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menanggapi kegiatan itu, Kepala Desa Banjarwaru Abdurahaman, mengapresiasi dengan kreativitas para Pemuda Karang Taruna tersebut.
“Saya Sangat tergugah sekali dan sangat termotivasi dengan gerakan karang taruna yang bisa mengakomodir kegiatan ini, “Ucapnya.
Dalam kondisi seperti saat ini, lanjut Kades, Masih banyak yang membutuhkan uluran tangan, kalau bukan kita siapa lagi, kalau di tempat lain bisa masa kiita tidak bisa, selama kita berniat baik , kita yakin semuanya pasti bisa, ” Pungkasnya. Usai menyantuni Anak Yatim dalam acara tersebut. (Wan/ash)