FPTI Kabupaten Bogor Ukir Sejarah Baru di Liga Panjat Tebing Series I Kabupaten Bogor 2023

Kamis, 16 Februari 2023 - 18:05

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

APAKABARBOGOR.COM – Sebanyak 196 Climber dari 12 klub anggota Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Bogor ambil bagian pada Liga Panjat Tebing Series I Kabupaten Bogor 2023 .

Kegiatan ini  digelar di Wall Climbing Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor mulai 16 hingga 19 Februari 2023.

Liga Panjat Tebing Series I ini, digulirkan FPTI Kabupaten Bogor, untuk melihat dan mencari climber-climber andal yang siap membela FPTI Kabupaten Bogor pada Kejuaraan Daerah (Kejurda).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) dan merebut juara umum cabang panjat tebing pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jabar 2026 di Kota Bogor, serta event-event resmi lainnya.

Apalagi, perhelatan Liga Panjat Tebing antar klub yang digelar FPTI Kabupaten Bogor ini merupakan event pertama kali digelar se-Indonesia.

Oleh sebab itu FPTI Kabupaten Bogor, mencoba membuat sejarah baru dengan menggelar liga yang diikuti klub binaan Pengcab.

“Antusias peserta dari 12 klub anggota FPTI Kabupaten Bogor sangat tinggi dalam mengikuti Liga Panjat Tebing ini,” ucap Ketua Umum FPTI Kabupaten Bogor, Trian Turangga, usai membuka Liga, di Stadion Pakansari, Kamis (16 Februari 2023).

Ia menjelaskan, peserta mencapai 196 climber dan kategorinya mempertandingkan kelahiran tahun 2005-2009 dan 2010-2013.

“Sedangkan nomor yang dipertandingkan sebanyak 12 kategori. Ditambah nomor eksebisi KU under 10 tahun,” ujarnya.

Pria yang menjabat Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga (Sekdispora) Kabupaten Bogor ini mengaku, bahwa dengan digulirkannya Liga Panjat Tebing Series I Kabupaten Bogor ini, akan melahirkan climber-climber andal yang siap untuk menjadi juara di event-event resmi panjat tebing. Baik skala Daerah, Nasional ataupun internasional.

“Saya optimis dari 150 climber ini, akan ada beberapa climber yang bisa mengharumkan nama Kabupaten Bogor dikancah Nasional ataupun Internasional,” tegasnya

Ia juga mengapresiasi peran serta dari semua klub anggota Pengcab FPTI Kabupaten Bogor yang selama ini telah membina para climber.

“Kita harus akui peran klub ini sangat besar, karena sejatinya atlet-atlet andal itu lahir dari klub. Karena Pengcab sifatnya hanya melanjutkan kejenjang prestasi yang lebih tinggi,” katanya.

“Kami ucapkan terima kasih kepada semua para pengelolah klub yang selama ini sudah berkontribusi menyumbangkan atlet untuk FPTI Kabupaten Bogor,” tutupnya. (Wido Yutrusno).***

Follow WhatsApp Channel lintasbogor.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Peningkatan Kualitas Pelayanan Transportasi dengan Penyediaan Sarana dan Prasarana Transportasi yang Berkualitas
Pengurus BOGOR READY Mengucapkan Selamat Dan Sukses atas dilantiknya Dedie Rachim – Jenal Mutaqin Dilantik sebagai Wali Kota Bogor dan Wakil Wali Kota Bogor
Pengurus PWRI Kota Bogor Mengucapkan Selamat Atas Dilantiknya Walikota & Wakil Walikota Bogor Periode 2025-2030
Kapan??? BBR Mempertanyakan Kinerja Pemkot Saat ini dan APH di Kota Bogor Dipertanyakan
Bogor Darurat Miras…!!! Warga Tegallega Kota Bogor Menjadi Korban, Miras Oplosan Merajarela
Perhelatan Pentas Teater Bertema “Doa Bangsa & Seruling Santri” PWRI Kota Bogor Yakin Acara akan Meriah
SMAN 2 Cibinong Gelar Pensi untuk Menginspirasi dan Mengasah Bakat Generasi Muda
Pria Berusis 45 Tahun Ditemukan Sudah Tidak Bernyawa di Dekat Area Parkir Motor Stasiun Bojonggede, Bogor
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Senin, 24 Februari 2025 - 00:57

Peningkatan Kualitas Pelayanan Transportasi dengan Penyediaan Sarana dan Prasarana Transportasi yang Berkualitas

Kamis, 20 Februari 2025 - 14:25

Pengurus BOGOR READY Mengucapkan Selamat Dan Sukses atas dilantiknya Dedie Rachim – Jenal Mutaqin Dilantik sebagai Wali Kota Bogor dan Wakil Wali Kota Bogor

Selasa, 11 Februari 2025 - 23:25

Kapan??? BBR Mempertanyakan Kinerja Pemkot Saat ini dan APH di Kota Bogor Dipertanyakan

Selasa, 11 Februari 2025 - 23:22

Bogor Darurat Miras…!!! Warga Tegallega Kota Bogor Menjadi Korban, Miras Oplosan Merajarela

Jumat, 3 Januari 2025 - 21:43

Perhelatan Pentas Teater Bertema “Doa Bangsa & Seruling Santri” PWRI Kota Bogor Yakin Acara akan Meriah

Berita Terbaru

Kabupaten Bogor

Antisipasi Gangguan, Tirta Kahuripan Siaga 24 Jam

Jumat, 21 Mar 2025 - 09:26