Pemerintah Desa Ciherang Salurkan BPNT Tahun 2022 Sejumlah 1032 KPM Berjalan Tertib Dan Lancar

by -383 views

–LINTASBOGOR.com– Kabupaten Bogor | Pemerintah Desa Ciherang, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor, melaksanakan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Tahun 2022 melalui PT Pos Indonesia, bertempat di Aula kantor desa, kegiatan ini dihadiri oleh Perangkat Desa, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan pendamping PKH serta masyarakat yang mendapatkan bantuan tersebut. Senin (28/03/2022).

Saat di wawancara awak media LintasBogor.com, Suherwin selaku Kepala Desa Ciherang, mengatakan “Bahwa kegiatan hari ini kami menjalankan penyaluran BPNT secara tunai melalui PT Pos Indonesia untuk periode Januari, Februari, Maret Tahun 2022 kepada 1032 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), sehingga para penerima bantuan mendapatkan uang tunai sebesar 600 ribu, dan sebelumnya kami sudah sosialisasikan kepada para KPM untuk membelanjakan di warung mana saja dan pada prinsipnya tidak lepas dari empat komponen yaitu Karbohidrat, Protein Nabati, Protein Hewani serta Vitamin dan Mineral”. Tegasnya.

Dengan tetap mengikuti protokol kesehatan penyaluran BPNT hari ini berjalan dengan tertib dan lancar. Disaat penyerahan bantuan tersebut kami berpesan kepada masyarakat penerima BPNT agar bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik mungkin dan semoga dengan adanya bantuan ini dapat mengurangi beban pengeluaran masyarakat serta memberikan nutrisi yang lebih seimbang kepada KPM secara tepat. Harapnya.

Redaktur : Hasan