Lintasbogor.com, Unit lantas Polsek Jasinga-Polres Bogor olah TKP sebuah truk pengangkut ekskavator terguling di Desa Pangradin, Jasinga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Truk diduga mengalami rem blong.
Kapolsek Jasinga AKP Fajar Hidayat SH mengatakan kendaraan yang membawa Beco diduga “Rem blong saat ini masih dilakukan penuelidikan, Sabtu (9/4/2022).
Peristiwa itu terjadi pada pukul 03.30 WIB dini hari tadi. Bermula saat kendaraan yang dikemudikan S (34) melaju dari arah Jasinga menuju Bogor.
Sopir dilarikan ke RSUD Leuwiliang untuk mendapat penanganan medis. Korban mengalami patah kaki dan lecet-lecet di bagian wajah.
Lalu lintas di tempat kejadian perkara (TKP) tersendat karena buka tutup jalan. Batang pohon yang tumbang ke jalan sudah di evakuasi.”ungkap Kapolsek Jasinga AKP Fajar Hidayat SH.:
“(Saat ini) tinggal dievakuasi beco sama truknya dan agt kami masih melakukan pam jalir agar situasi tidak macet,” ungkapnya.